Senin, 12 Februari 2018

RM Ciganea

Rumah makan Ciganea bagi yang sering bepergian ke Jakarta takkan asing lagi. Rumah makan yang tadinya buka di Ciganea Purwakarta ini mulai merambah ke mana-mana, termasuk di Bandung. Beberapa rumah makan ini telah berdiri di sini termasuk Rumah Makan Ciganea di Matahari Square, persimpangan Jalan Siliwangi-Terusan Bojongsoang. Rumah makan yang menempati ruko dua lantai ini belum lama dibuka, yakni 17 Agustus 2016. Namun karena nama Ciganea sudah terkenal pengunjung sudah banyak berdatangan terutama pada sore hari menjelang makan malam. Rumah makan ini memiliki billboard dan interior yang khas Rumah Makan Ciganea. Warna kuning sangat mendominasi ruko dan billboard. Tulisan Ciganea yang merah menjadi daya tarik tersendiri bagi yang lewat ke Jalan Siliwangi. Persimpangan ini menjadi sangat ramai oleh kehadiran rumah makan ini. Menu apa saja yang tersedia di Rumah Makan Ciganea? Yang pasti di sini disediakan makanan khas Sunda. Sambal dadakan yang pedas sejak lama sudah menjadi daya tarik di restoran ini. Rasanya yang khas menjadikan sambal ini menu wajib bagi yang bersantap di rumah makan ini. Menu Rumah Makan Ciganea lainnya adalah ayam goreng. Ayam yang digoreng di sini adalah ayam kampung yang masih muda. Pemilihan ayam tersebut berpengaruh pada rasa dan kelezatannya. Goreng ayam di sini memiliki tekstur yang empuk. Pepes ayamnya juga rasanya luar biasa. Sayang kalau tidak dicoba. Untuk mendapatkan ayam goreng dan nasi di sini tersedia paket ayam yang terdiri dari sepotong ayam goreng, tahu, tempe, sambal, dan lalapan. Bagi yang ingin merasakan menu khas lainnya, di sini tersedia paket limpa, paket ikan, paket babat, atau paket gepuk. Jangan lupa di sini juga ada menu lain yang mengundang selera seperti bebek goreng‬, pepes tahu‬, pepes nasi‬, pepes jamur‬, semur jengkol‬, hingga ‎perkedel‬. Pepes tahu yang manis dan sedikit pedas patut dicoba. Tumis kangkungnya juga sayang untuk dilewatkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RM Ciganea

Rumah makan Ciganea bagi yang sering bepergian ke Jakarta takkan asing lagi. Rumah makan yang tadinya buka di Ciganea Purwakarta ini mulai ...